Tips Memilih Coworking Space
Tidak dipungkiri, biaya sewa kantor adalah salah satu biaya terbesar dalam membangun bisnis. Kantor tidak saja menjadi pusat aktivitas bisnis, tetapi juga selalu dikaitkan dengan kepercayaan dan prestise.
Kini, coworking space menjadi pilihan umum bagi bisnis baru dan startup yang terus berkembang terutama di Indonesia. Di sisi lain, di zaman digital nomad saat ini, freelancer berbagai bidang sudah menjadi pilihan profesi yang menjanjikan namun terkadang para freelancer pun tetap memerlukan ruang kantor.
Pilihan coworking space di kota-kota besar semakin beragam. Berbagai tawaran harga, fasilitas, hingga lokasi menjadi keunggulan kompetitif setiap coworking space. Namun, untuk meningkatkan produktivitas kerja, perhatikan beberapa tips berikut saat memilih coworking space:
- Lokasi strategis: Pilih lokasi coworking space yang mudah dijangkau dan sesuai dengan domisili atau lokasi meeting Anda. Hal Ini penting untuk menghemat waktu dan tenaga.
- Suasana yang kondusif: Perhatikan suasana coworking space. Apakah terlalu ramai atau terlalu sepi? Pilih suasana yang sesuai dengan preferensi Anda.
- Fasilitas yang Ditawarkan: Pastikan fasilitas yang ditawarkan sesuai dengan kebutuhan Anda. Beberapa fasilitas yang perlu dipertimbangkan adalah kecepatan internet, ruang meeting, ruang istirahat, dan keamanan.
- Harga dan Skema Membership: Coworking space biasanya menawarkan berbagai paket membership dengan harga yang berbeda. Pilih paket yang sesuai dengan kebutuhan dan budget Anda.
- Komunitas: Coworking space bisa menjadi tempat untuk membangun jaringan. Tanyakan ke pengelola coworking space tentang komunitas yang ada di sana. Pilih coworking space yang memiliki komunitas yang sesuai dengan bidang Anda.
- Area kerja: Perhatikan kenyamanan area kerja yang ditawarkan coworking space. Apakah mejanya nyaman? Apakah pencahayaannya cukup terang?
Selain itu, Anda juga bisa mengunjungi langsung coworking space tersebut untuk mendapatkan gambaran suasana dan fasilitas yang ditawarkan.
Dari semua tips tersebut, Connext di Telkom Landmark Tower memenuhi seluruh kriteria tersebut. Berlokasi di kawasan Telkom Hub yang memiliki ekosistem digital canggih, fasilitas gedung yang lengkap, serta berwawasan lingkungan, Connext adalah coworking space yang tepat untuk bisnis pemula, startup, bahkan freelancer. Kenyamanan ala gedung modern yang didukung parkir Smart Parking, berbagai pilihan kuliner, serta ruang-ruang semi outdoor membuat kerja makin produktif dan penuh inspirasi.